Sunday, April 03, 2005

EnjOY REBORN

hujan rintik malam minggu kemaren, sepertinya tidak berpengaruh pada antusiasme penikmat musik jazz di Jogja. kebukti dwonk, malem itu Bogey's Teras Hotell Hyatt Regency Jogja, penuh sesak dengan kehadiran jazz lovers di jogja.

Who's the magnet? siapa lagi kalo bukan musisi jazz handal INDRA LESMANA and his band REBORN. Kalau buat sebagian orang, Jazz cuman bakalan bikin mereka tertidur dan cenderung jadi musik yang tuwir banget. Setidaknya malam itu, opini macam ini jadi basi. Komposisi musik yang disajikan Indra and his band malem itu, lebih banyak enak dibuat joget. apalagi ditambah permainan perkusinya REJOS the groove yang ngga pernah mati gaya, suasana malam itu jadi bertambah panas.

Lebih seru lagi waktu mereka mainin MIlestone, satu nomor dari Miles Davis yang emang bener2 awesome abis. selama sekitar satu setengah jam, sepertinya kupingku dimanjakan dengan harmonisasi nada yang kena banget soulnya.

two thumbs up.....just wanna say...AWESOME!

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home