Thursday, September 01, 2005

Fugeess Back!Come on....No Women No Cry

No woman no cry, no woman no cry
Little darling, don't shed no tears,
No woman no cry


Masih ingat lirik lagu diatas? Lagu yang cukup fenomenal, dan perlu dicatat sangat fenomenal juga untuk disalahartikan. Kalau sempat melihat tulisan di stiker atau kaos-kaos yang dipakai orang-orang yang sok tau bahasa dan mengaku faseh speak english...maaf, bukan saya meremehkan dan bukan saya mencelanya...tapi saya yakin, kalau sampai hari ini, masih banyak yang mengartikan lirik lagu diatas...berarti TIDAK ADA WANITA TIDAK ADA TANGISAN, untuk sekedar ralat, nampaknya artinya justru jungkir balik bin kacauw balau dan mungkin Anda akan terkejut, karena lirik lagu di atas justru merupakan aroma pembelaan terhadap wanita. Wanita, Janganlah menangis...itulah makna dan arti yang sebenarnya. Lirik diatas adalah campuran bahasa asing dan bukan bahasa Inggris murni, mungkin kalau beberapa diantara kita menyebutnya sebagai bahasa prokem.

Well,thats the correct.Tapi,yang ingin saya bicarakan hari ini adalah tentang kembalinya The Fugeess ke panggung musik dunia. Mungkin, gaung beritanya tidak sekencang berita yang menerpa grup musik PETERPAN dengan gosip-gosip nggak banget nya...atau skandal perceraian artis yang bertubi-tubi. FUGESS IS LEGEND, band yang digawangi vokalis kulit hitam bersuara cemerlang Lauryn Hill ini memang sempat beberapa tahun mati suri. Selain karena para personelnya sibuk bersolo karier, band yang juga membawa nama besar Wycleaf Jean ini mungkin memang sedang semedi dan membuat kejutan dengan packing yang fresh di hadapan para penggemarnya.

Album terakhir yang mereka rilis berjudul THE SCORE(1996) yg mampu terjual 17 kopi di seluruh dunia,mungkin selayaknya kalau dicatat di tinta tebal.Setelah itu,mereka benar-benar berhenti,tidak terdengar dan hanya menyaksikan penampilan solo mereka, Lauryn Hill dan Wcycleaf jean justru berkolaborasi dengan musisi lain.

And now,they're back with a new singgle called TAKE IT EASY.Mmmm,kedengerannya emang easy listening banget,cuma sampai hari ini saya memang belum dapet bocoran seperti apa musik yang akan disajikan The Fugees.

Di akhir perbincangannya dengan Hollywood reprter,Wycleaf jean sempat berujar,kalau THE FUGEES sama seperti band lainnya, yang terlibat konflik dan pertentangan di dalamnya,tapi semua toh bisa mencair dengan sendirinya, manakala ada masa beristirahat....

Ya, sesuatu yang sangat rutin dan terprogram memang kadangkala membuat kita justru ngga jadi gettin mature:)

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home